Imunisasi : SUB PIN Polio Putaran ke-2 Desa Nglongsor

Administrator 23 Februari 2024 10:10:21 WIB

NGLONGSOR – Pemerintah Desa Nglongsor memperlihatkan keseriusannya dalam upaya pencegahan penyakit polio dengan melaksanakan Sub Pin Polio putaran ke-2 pada hari Kamis tanggal 22 Februari 2024. Kegiatan ini berlangsung dan berfokus di Aula Kantor Desa Nglongsor, meliputi Posyandu 1-5 yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB s.d pukul 11.00 WIB. 

Antusiasme warga Desa Nglongsor tampak jelas dengan kedatangan mereka yang lebih awal. Kehadiran tenaga kesehatan dari Puskesmas Tugu, Babinsa dan Ketua TP PKK Desa Nglongsor turut mendampingi kegiatan ini. Ketua TP PKK Desa Nglongsor, menyampaikan harapannya terkait SUB PIN Polio ini. "Sub Pin Polio ini sangatlah penting agar anak-anak Desa Nglongsor tetap sehat dan upaya pencegahan kasus polio di Indonesia" Ujar Winarsih.

Melalui kegiatan ini, Desa Nglongsor menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah untuk mencegah penyebaran penyakit polio. Dengan partisipasi yang kuat dari masyarakat dan dukungan penuh dari berbagai pihak terkait, diharapkan penyebaran polio dapat dicegah dengan efektif, sehingga anak-anak Desa Nglongsor dan generasi mendatang dapat tumbuh dan berkembang dengan sehat.

Komentar atas Imunisasi : SUB PIN Polio Putaran ke-2 Desa Nglongsor

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Nglongsor

tampilkan dalam peta lebih besar