Rencana Kegiatan DD Tahun 2019 Pembangunan Jalan Paving

Administrator 07 Maret 2019 03:39:43 WIB

Jalan merupakan suatu prasarana penghubung darat yang diperuntukkan bagi gerak kendaraan, orang, serta hewan. Untuk membangun suatu jalan yang baru, tentu akan memerlukan metode efektif dalam perancangan agar diperoleh hasil yang terbaik dan ekonomis. Pembangunan jalan bukan hanya pada jalan raya saja, akan tetapi bisa juga pada lingkungan perumahan yang bertujuan untuk mencapai kelancaran jalan dalam melakukan kegiatan, terutama dapat menciptakan suasana yang nyaman dan asri.

Pada umumnya jalan di lingkungan perumahan masih menggunakan aspal dan perkerasan beton sebagai perkerasan jalannya. Paving Block atau Conblock merupakan suatu alternatif yang dapat digunakan sebagai pengganti aspal dan perkerasan beton tersebut. Bata beton atau sering disebut paving block merupakan salah satu jenis beton non-struktural yang terbuat dari campuran semen portland atau bahan perekat sejenis, air dan agregat halus dengan atau tanpa bahan tambahan lainnya yang tidak mengurangi mutu dari pada beton tersebut yang sering digunakan untuk membangun sarana prasarana pribadi maupun umum, seperti keperluan jalan, pelataran parkir, trotoar, taman, lantai dan keperluan lainnya. Paving block merupakan konstruksi yang ramah lingkungan dimana paving block sangat baik dalam membantu konservasi air tanah, pelaksanaannya yang lebih cepat, mudah dalam pemasangan dan pemeliharaan, memiliki aneka ragam bentuk yang menambah nilai estetika, serta harganya yang mudah dijangkau. Oleh karena itu, paving block menjadi material bangunan yang penting dalam pembangunan fasilitas umum, khususnya sebagai konstruksi jalan pada lingkungan perumahan.

Untuk itu pada Musyawarah Desa Tahun 2018 telah disepakati untuk mengalokasikan Dana Desa Tahun Anggaran 2019 untuk membangun jalan paving total volume = 1.415 m² di lokasi :

1. RT.01/RW.01, Dusun Corahmulyo seluas 272,5 m²

    a. Panjang = 57,0 m¹, Lebar = 2,5 m¹

    b. Panjang = 52,0 m¹, Lebar = 2,5 m¹

2. RT.02/RW.01, Dusun Corahmulyo seluas 177,5 m² Panjang = 71,0 m¹, Lebar = 2,5 m¹

3. RT.06/RW.02, Dusun Corahmulyo seluas 295,0 m² Panjang = 118,0 m¹, Lebar = 2,5 m¹

4. RT.12/RW.03, Dusun Krajan seluas 316,0 m² Panjang = 158,0 m¹, Lebar = 2,0 m¹

5. RT.13/RW.04, Dusun Krajan seluas 178,0 m² Panjang = 89,0 m¹, Lebar = 2,0 m¹

6. RT.24/RW.06, Dusun Etankali seluas 176,0 m² Panjang = 88,0 m¹, Lebar = 2,0 m¹

Alokasi anggaran sebesar Rp. 168.857.000,00 dengan ketentuan Rp. 59.990.000,00 atau sekitar 35,58 % untuk pembayaran upah pekerja yang mana sebagian besar pekerja dari keluarga miskin.

Dokumen Lampiran : RAB Jalan Paving DD 2019


Komentar atas Rencana Kegiatan DD Tahun 2019 Pembangunan Jalan Paving

Rudiyanto 17 Maret 2019 22:00:59 WIB
dari Desa membangun Indonesia, Dana Desa untuk rakyat,,,,,pemilihan jalan paving adalah pilihan tepat karena mudah pememiharaanya dan jalan segera dapat difungsikan...
Choir 14 Maret 2019 00:50:04 WIB
Sempurna,TOP

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Nglongsor

tampilkan dalam peta lebih besar